SUBANG.(MSS ),-Hujan yang hampir setiap harinya turun membuat air sungai meluap dan berdampak pada kejernihan air PDAM.
Kondisi tersebut membuat pihak PDAM Cabang Ciasem harus terus memantau kejernihan air yang disalurkan kepada para pelanggan yang ada di wilayahnya.
“Sudah barang tentu denga air sungai yang meluap dan kotor berdampak pada kwalitas air sehingga kami perlu melakukan whasout air” ujar Kepala PDAM Cabang Ciasem, Adi Setiawan, Sabtu (08 Pebruari 2026).
Menurutnya, untuk melakukan whasout air kami harus ekstra memantau air sungai yang sudah dicampuri dengan air hujan. Pembersihan ini dilakukan secara relatif minimal seminggu sekali.
“Kami merupakan pelayanan sehingga harus ekstra memantau kondisi air jika hujan air tersebut akan kotor “jelasnya.
Bahkan tambahnya, untuk melakukan kegiatan pembersihan dilakukan bukan hanya pada siang hari saja akan tetapi juga dilakukan hingga malam hari.(AM)
Cegah Air Kotor PDAM Cabang Ciasem Lakukan Washout Air
