SUBANG. (MSS),-Entah apa yang dipikirkan dibenak Dudi Sihabudin warga Kampung/Desa Cimanggu Kec. Cisalak Subang awalnya pinjam mobil pick up bernomor polisi D 8749 YM berwarna putih kepada Apek untuk mengangkut barang pada Desember 2024 lalu, namun mobil itu tak cepat-cepat dikembalikan pada pemiliknya malah Dudi pergi entah kemana.
Yang punya mobil tentu saja gelisah, beberapa kali mendatangi rumah Dudi tak seorangpun mengetahui keberadaannya. Karena abis kesabaran Apek melaporkannya ke Polsek Cisalak.
Keberadaan Dudi akhirnya terendus berada di Telukjambe Karawang, Kanit Reskrim Polsek Cisalak, Aipda. Mulyana Nugraha dan rekannya berada di Telukjambe Karawang, dengan koordinasi aparat setempat Dudi Sihabudin diciduk di tempat persembunyiannya Senin dinihari (17/2) sekira pukul 01.00 di Kampung Ciherang Desa Badami Kec. Telukjambe Karawang.
Kini Dudi berada dalam tahanan di Polsek Cisalak berikut barang buktinya guna bisa mempertanggungjawabkan apa yang pernah dilakukannya. (Poto humas Polsek: eddy muteh)
Pelaku Penipuan Mobil Diciduk di Karawang
